Laman

Sabtu, 30 Juni 2012

MBLAQ Sukses Hipnotis Ribuan Fans di Jakarta



Jakarta - Konser pertama dalam rangkaian tur Asia MBLAQ 'The BLAQ% Tour' sukses digelar. MBLAQ berhasil menghipnotis ribuan fans yang memadati Mata Elang International Stadium, Jakarta, Sabtu (30/6/2012)

'Run', 'Y', dan 'Try' membuka malam bersama MBLAQ. Tanpa pembukaan apapun kelima personel MBLAQ muncul di atas panggung.

Lampu putih dan merah menyorot sana-sini ditambah lautan lightstick pink dan putih menambah semarak suasana. Penonton yang didominasi remaja putri pun tak henti berteriak histeris.

"Apa kabar saya Seungho!" ujar sang leader Seungho. Masing-masing personel pun memperkenalkan diri dengan bahasa Indonesia yang lancar.

"Aku cinta kalian!" ujar MBLAQ serempak sambil membentuk bentuk hati di atas kepala. Para A+ (sebutan untuk fans MBLAQ) pun langsung menyambut dengan teriakan histeris.

Dua lagu balada kemudian dilantunkan. Kelima personel MBLAQ duduk di kursi mengenakan luaran putih. Usai menyanyi, keempat personel MBLAQ menyapa sejenak para penonton festival.

Kemudian panggung tiba-tiba gelap. G.O pun muncul di atas panggung menyanyikan lagu 'Cracks of Broken Heart' dari Eric Bennet. "Terima kasih!" ucap G.O mengucap perpisahan.

Thunder mengambil alih panggung. Ia mengenakan setelan ala Michael Jackson dengan rompi blink-blink dan fedora. Thunder menyanyikan lagu solo miliknya 'Don't Go'.

Kelima personel MBLAQ tak bergantian menyanyi solo. Setelah Thunder selesai, Seungho, Joon, G.O, dan Mir kembali masuk. Mereka menyanyikan 'No No No' dan 'Cry' dengan sangat enerjik. Cahaya putih pun menyorot ke sana sini. Penonton pun menyanyi bersama.

"Kalian tahu, kenapa kita berdua di sini?" ujar G.O bersama sang maknae Mir. Tentu saja sesuai janji. "Ini tampil pertama di seluruh dunia. Kami juga menyiapkan panggung yang seksi. Are you ready?!" timpal Mir disambut riuh penonton.

Diwarnai laser hijau yang menyorot ke arah penonton 'Wild' pun kemudian dilantunkan. Mir dan G.O memang berjanji, lagu duet mereka itu akan pertama kali dinyanyikan di depan A+ Indonesia. Penonton pun sempat berteriak histeris saat Mir menari sambil merangkul dua penari perempuan berbaju seksi.

G.O keluar panggung dan Mir kemudian menyanyi solo. MBLAQ kemudian shuffling dengan 'One Better Day' dan 'G.O.O.D Luv'. Dilanjutkan dengan Joon yang kemudian naik ke atas panggung mengenakan setelan jas bermotif zebra.

"I'm looking for my girlfriend!" ujar Joon. Penonton langsung berteriak histeris menyadari Joon akan mengajak salah seorang penonton naik ke atas panggung. Akhirnya satu penonton beruntung berhasil naik.

Penonton itu dipersilakan duduk di atas kursi. Teriakan iri terdengar dari segala sudut. Apalagi kemudian Joon menarikan satu tarian spesial sambil membuka kemejanya. Ia pun menyanyikan lagu Rain tanpa kemeja. Dan menggoda si penonton beruntung yang duduk malu-malu. Wow!

Seungho akhirnya tampil solo. Namun tak menyanyi. Ia hanya memainkan keyboard dan menari dengan beberapa penari perempuan.

"Saya mau ucapkan maaf, tadi saya terlalu semangat sampai buka baju. Nanti saja nggak gitu lagi," ujar Joon dibantu penerjemah. "Tapi seksi kan?" timpal G.O dijawab teriakan histeris dari penonton.

'Scribble' dan 'If You Come to My Heart' jadi playlist selanjutnya. MBLAQ mulai bergerak ke bagian depan panggung menyapa penonton di kelas Platinum.

MBLAQ kembali ke panggung utama dan menyanyikan 'You' dilanjutkan dengan 'Stay'. Cheondung sempat bandel dengan mendekatkan wajahnya ke penari perempuan dan menutup wajah keduanya dengan kipas merah. Thunder!

Konser hampir berakhir. MBLAQ kemudian muncul dengan latar belakang video api. Ditambah api sebenarnya yang menyembur di sisi depan panggung. Waktunya untuk 'It's War'. Jeonjaengiya!

'Mona Lisa' dan 'Oh Yeah' mengiringi 'It's War'. Penonton semakin panas dan bersemangat. Mereka pun menyanyi bersama. Tribun sampai sedikit bergoyang karena penonton yang tak lagi duduk dan menari bersama MBLAQ.

"Are you having fun?!" tanya Cheondung. "Waktunya sudah habis," sambung G.O. Teriakan "We Want More!" berkali-kali diteriakkan penonton. "Senang bertemu dengan kalian!" ucap MBLAQ serempak. Mereka berkeliling panggung dan menerima hadiah dari fans. Mir bahkan sempat berfoto dengan kamera penonton festival.

'Beautiful' menutup malam. MBLAQ berkeliling panggung sambil melambaikan tangan. Panggung gelap. Penonton terus berteriak "We Want More! We Want More!" Malam bersama MBLAQ ternyata belum berakhir.

Grup asuhan Rain itu akhirnya kembali ke panggung. Mereka menyanyikan lagu terbaru mereka yang sama sekali belum pernah ditampilkan di mana pun.

'You're My +' dinyanyikan dengan santai. G.O bahkan hanya duduk di salah satu sisi panggung sambil bergantian selca (self camera - memotret diri sendiri) dengan beberapa kamera instan milik penonton. 'Oh Yeah' akhirnya benar-benar jadi lagu perpisahan. Confetti bertaburan. Sampai jumpa lagi, MBLAQ!







cr: detikHot

MBLAQ Sukses Tos ( High five ) dengan 500 Fans


Jakarta - Boyband MBLAQ sukses menggelar acara high five atau tos jelang konser besok. Mereka tos dengan 500 fans beruntung.

Tiga ratus di antaranya dipilih melalui undian pemegang tiket konser. Sementara 200 sisanya melalui pembelian CD di Warner Music.

Acara digelar di Mata Elang International Stadium, Ancol, Jakarta, Jumat (29/6/2012). Lima ratus fans beruntung itu dibagi menjadi dua kelompok untuk bisa tos bersama kelima personel MBLAQ.

MBLAQ akhirnya tos menggunakan kedua tangan. Mereka pun sempat menerima hadiah dari fans. Juga mengucapkan terima kasih pada fans yang mengucapkan kata-kata pujian.

Acara high five berlangsung tertib meski ruangan sangat panas. Di kelompok kedua, para personel MBLAQ sudah terlihat lelah. Maklum, ruangannya tak ber-AC, hanya ada kipas angin di beberapa sudut sementara mereka mengenakan baju berlapis berwarna hitam perak.

Ketika seluruh fans usai tos dengan Seungho, G.O, Joon, Cheondung, dan Mir, mereka membungkuk mengucapkan terima kasih. Kelimanya kemudian membereskan hadiah dari fans dan keluar ruangan. Sampai jumpa di konser besok, MBLAQ!



cr: detikHot

Kamis, 28 Juni 2012

MBLAQ Arrived at Jakarta, Indonesia!

         Annyeong para A+! Pasti udah pada tau kan tanggal 30 Juni besok, MBLAQ akan mengadakan konser pertama mereka di Indonesia. The name of thir concert is "The Blaq 100% Tour". The Blaq 100% Tour Indonesia merupakan salah satu rangkaian dari tour konser solo pertama mereka di Asia. Dan yang pasti bikin A+ Indonesia beda dari A+ yang lain, yaitu menjadi fan yang bisa menikmati penampilan pertama mereka, karena Indonesia merupakan negara pembuka dari tour Asia boyband asal Korea-Selatan tersebut.


  Kamis, 29 Juni 2012, kira-kira sekitar pukul 9 malam waktu indonesia bagian barat, MBLAQ arrived at Jakarta-Indonesia. Saya mengetahui ini dari account twitter personil MBLAQ, G.O & Mir (tweetnya Mir saat masih di Incheon).


  G.O tweet's: 인도네시아 잘 도착했어요! 반겨주신 팬 여러분 감사합니다^^
  Translate: Saya tiba di Indonesia! Terima kasih fans yang menyambut^^


  Mir tweet's: 아시아투어시작!인도네시아기다려요!!
   Translate: Tour Asia mulai! Indonesia, tunggu!


  Dengan demikian, MBLAQ arrived at Indonesia! *prokprokprok* *tepuktangan*. Yeayyy! Welcome to our beloved country <3


  Saya punya beberapa gambar saat mereka berada di Bandara. Ada yang di Incheon dan ada juga yang di Soetta. Ada yang mau??? Langsung aja deh check gambar di bawah ini!!





LOL!! Ini Mir sama Joon ngapain?!?!?

Tunggu akuuu >< LOL

Lee Joon!! So cool~


LOL! Lee Joon & Bang Mir!!



Leader Yang OMG!!


Prince Philippines!

Bang Mirr!!


G.O!! <3

OMG! Thunderr ><



OMG!! Ada yang meluk G.O di Soetta ><


Para A+ yang udah setia nungguin MBLAQ di Soetta! Fighting!! :*



So, Welcome to our Beloved Country, Indonesia!
Success for your Concert ;)



Thanks for source :)

Minggu, 24 Juni 2012

After School 'Flashback'

    Hello para Play Girlz/Boyz. Pasti udah pada kangen ya sama After School hehe. Kemarin, tanggal 21 Juni 2012, After School comeback dengan judul lagu "Flashback". Ayooo yang merasa Play Girlz/Boyz udah pada liat beloomm??
  Di comeback yang satu ini, After School tidak lagi bersama Kahi. Yaa... pada tau kan? Kahi unnie udah lulus dari After School. Saya pribadi sebenernya juga sedih Kahi unnie udah gak ada di After School.
  Sebagai gantinya, di album terbarunya ini, After School memperkenalkan dua member baru bernama E-Young dan Gaeun. Gimana nih, pada setuju gak dengan member baru tersebut. Setuju dong ya. Keep support their ya gals! :)

After School Flashback MV


After School Flashback Live @M!Countdown

 

Girls Generation ( SNSD ) - Paparazzi

      Annyeonghaseo....
Berita ini emang udah lama sih, pasti yang ngepost juga udh banyak. Tapi sebagai SONE yang baik, saya juga harus ngepost berita ini.
  Pasti udah banyak yang tau kan tentang lagu terbaru SNSD yang berjudul "PAPARAZZI". Pasti tau dong?!? Yupp... MV Jepang ini sudah di release pada tanggal 14 Juni 2012.
  Pada penasaran gak nih yang belum sempet liat? Penasaran dooonggg?? Apa lagi kalau udah ngaku SONE!
  Gak nyesel kok kalau kalian liat, They're so beautiful! Check this out...

 SNSD PAPARAZZI MUSIC VIDEO
 

SNSD PAPARAZZI MV DANCE EDIT 2


SNSD PAPARAZZI GOLD VERSION
 

SNSD PAPARAZZI @ MS LIVE